PALI - Investigasi Silampari Berita di lapangan pada Senin (12/9), pembangunan drainase di ruas jalan Desa Talang Bulang, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI tidak disertai papan informasi proyek meskipun pengerjaan sudah berjalan beberapa hari.
Pemasangan papan informasi proyek merupakan implementasi azas transparansi, sehingga masyarakat bisa ikut serta dalam proses pengawasan pekerjaan.
Sehingga, tanpa adanya pemasangan papan informasi proyek menimbulkan dugaan-dugaan liar, seakan informasi proyek sengaja ditutup-tutupi dan bisa saja proyek tanpa papan informasi disebut proyek siluman.
Jika demikian, tentu bertolak belakang dengan Undang-undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 tahun 2012.
Sementara, Kades Talang Bulang, Menriadi, melalui sambungan telepon mengatakan papan informasi proyek berada disekitar Jalan Pendopo-Belimbing.
"Disitulah papan informasinya dan untuk anggarannya itu dari Provinsi," ujar Menriadi pada sambungan telepon.
Lalu, menurut salah satu pekerja, mengatakan papan informasi proyek belum dipasang karana baru dihantar bosnya.
"Bos kami baru siang tadi (Senin) mengantarnya, besok kami pasang ya," ucapnya.
(Snt)